Fakultas

FTIK Adakan Rapat Online Persiapan Perkuliahan Semester Genap Tahun Akademik 2020/2021

Kamis (25/2) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAIN Palangka Raya melaksanakan Rapat Persiapan Perkuliahan Semester Genap Tahun Akademik 2020/2021 yg diselenggarakan secara Daring melalui Zoom Meeting. Kegiatan ini dipandu langsung oleh Mulhimah, S.Ag, M.Pd.I selaku Kepala Bagian Tata Usaha (TU) di FTIK IAIN Palangka Raya. Kegiatan hari ini dihadiri oleh Ketua Jurusan, Ketua Prgram Studi, serta Dosen dilingkungan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Palangka Raya.

Kegiatan Rapat dibuka oleh Dr. Hj Rodhatul Jennah, M.Pd selaku Dekan FTIK IAIN Palangka Raya.  Dalam sambutannya Dekan mengucapkan terima kasih kepada Dosen-dosen yang tetap aktif dalam mengajar meskipun hanya bisa dilakukan secara daring. Beliau juga menerangkan agar perkuliahan selanjutnya lebih aktif lagi serta perkuliahan tetap berjalan secara maksimal.

Adapun pembahasan rapat persiapan perkuliahan diawali dengan penyampaian hasil survey evaluasi perkuliahan oleh Rahmad, M.Pd selaku Ketua Komite Penjaminan Mutu (KPM) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Palangka Raya. Rahmad menerangkan bahwa 670 mahasiswa telah mengisi angket evaluasi perkuliahan semester ganjil tahun akademik 2020/2021.

Berdasarkan hasil survey angket didapatkan beberapa sekimpulan diantaranya dosen menyampaikan Kontrak Perkuliahan pada awal pertemuan. 655 responden menjawab ya, 15 responden menjawab tidak. Dosen memberikan RPS 653 responden menjawab Ya responden menjawab Tidak 13. Dosen memfasilitasi ketersediaan Materi/Modul 634 responden menjawab  Ya, 36 responden menjawab Tidak. Perkuliahan saat Daring dilakukan sesuai jadwal (sesuai jadwal dari Prodi) 636 responden menjawab  Ya, 34 responden menjawab  Tidak. Pelaksanaan perkuliahan saat Daring sesuai alokasi waktu yang disediakan 627 responden menjawab  Ya, 43 responden menjawab  Tidak. Suasana kelas saat daring tetap berlangsung dengan tertib 635 responden menjawab Ya atau sebesar 94,8%. Frekuensi kehadiran dosen dalam perkuliahan sesuai kontrak studi (16 Kali Pertemuan), 16 Kali pertemuan dijawab 491 responden atau 73,3%, 13-15 Kali pertemuan dijawab 161 responden atau 24%, 9 -12 Kali pertemuan dijawab 16 responden atau 2,4%), Dibawah 9 Kali pertemuan dijawab  2 responden atau 0,3%, Dosen memberikan kesempatan tanya jawab atau diskusi saat perkulihan 100%. Motivasi selalu diberikan dosen saat perkuliahan, 607 responden menjawab  Ya  atau (90,6%), 63 responden menjawab  Tidak atau (9,4%). Dosen menggunakan bahasa yang jelas, baik, dan santun dalam perkuliahan 100%. Dosen adil dalam memperlakukan mahasiswa 653 responden menjawab  Ya  atau (97,3%), 18 responden menjawab  tidak atau 2,7%. Dosen mengenal dengan baik mahasiswanya 571 responden menjawab  Ya atau (85,2%), 99 responden menjawab  Tidak 14,8%. Apakah anda memiliki alat (perangkat) yang digunakan untuk akses internet 639 responden menjawab  Ya atau 95,4%, 31 responden menjawab  tidak atau 4,6%. Sistem perkuliahan pada masa pandemi yang lebih anda sukai 406 (60,6%) menjawab Daring, 264 (39,4%) menjawab Luring.

Setelah penyampaian hasil survei, rapat dilanjutkan dengan penyampaian rekap pengumpulan Laporan perkuliahan oleh masing-masing ketua Program Studi. Ketua program studi PAI yang diwakili oleh Suwaran, M.S.I selaku sekretaris program studi menyampaikan bahwa 30% berkas laporan perkuliahan telah diterima. Sulistyowati, M.Pd selaku sekretaris program studi PGMI menyampaikan 55% berkas laporan perkuliahan telah diterima. Saudah, M.Pd selaku sekretaris program studi PIAUD menyampaikan bahwa 50% berkas laporan perkuliahan telah diterima. Muzakki, M.Pd selaku Ketua program studi MPI menyampaikan bahwa 45% berkas laporan perkuliahan telah diterima. Zaitun Qamariah, M.Pd selaku ketua program studi TBI menyampaikan bahwa, hanya 10% berkas laporan perkuliahan yang telah diterima.  Dr. Marsiah, M.A selaku ketua program studi PBA menyampaikan bahwa 55% berkas laporan perkuliahan telah diterima. Nanik Lestariningsih, M.Pd selaku ketua program studi TBG menyampaikan bahwa 33% berkas laporan perkuliahan telah diterima. Hadma Yuliani, M.Pd selaku ketua program studi TFS menyampaikan bahwa 76% berkas laporan perkuliahan telah diterima.

Dari hasil penyampaian tersebut, Dr. Nurul Wahdah, M.Pd selaku Wakil Dekan Bid. Akademik FTIK IAIN Palangka Raya berharap kepadadosen untuk melengkapi berkas-berkas perkuliahan seperti RPS, Materi yang dapat dishare langsung kepada mahasiswa dalam proses perkuliahan melalui aplikasi SIMAK Online.

Setelah penyampaian laporan perkuliahan, rapat dilanjutkan dengan pembahasan evaluasi penggunaan SIMAK Online yang disampaikan oleh Wakil Dekan Bid. Akademik FTIK IAIN Palangka Raya. Beliau menerangkan bahwa pembelajaran secara daring hendaknya fokus untuk memanfaatkan aplikasi SIMAK Online guna meningkatkan peringkat IAIN Palangka Raya pada webometrics yang sekarang menempati posisi 207. Sebanyak 89% dosen menggunakan aplikasi SIMAK dalam proses pembelajaran. Dengan terus aktifnya penggunaan SIMAK dalam proses pembelajaran diharapkan bisa membuat posisi webometrics IAIN Palangka Raya terus naik keperingkat yang lebih baik.

Pelaksanaan perkuliahan pada semester genap ini dapat dilaksanakan secara online ataupun offline dengan tatap muka merujuk pada surat edaran Rektor IAIN Palangka Raya Nomor: P-001/In.22/I.1/HM.04/01/2021 tentang Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Covid-19 IAIN Palangka Raya pada Semester Genap Tahun Akademik 2021/2021 serta hasil rapat Pimpinan FTIK IAIN Palangka Raya yang menerangkan bahwa sistem perkuliahan dilakukan berdasarkan kesepakatan antara dosen dan mahasiswa untuk melaksanakan secara online atau offline.

Selain kewajiban pengajaran di kelas, dosen juga diharapkan tetap melaksanakan kewajiban Penelitian dan Pengabdian. Hal tersebut sebagaimana disampaian oleh Wakil Dekan Bid. Akademik FTIK IAIN Palangka Raya. Penelitian dan pengabdian dosen diharuskan mengacu pada Roadmap yang telah ditetapkan oleh Dekan FTIK dengan Keputusan Dekan Nomor 154 Tahun 2020 tentang Penetapan Hasil Penyusunan Roadmap Penelitian dan Pengabdian prodi PAI, PIAUD, PGMI, MPI, TBI, PBA, TBG, dan TFS FTIK IAIN Palangka Raya Tahun 2020-2024.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *