Demi Kembangkan Laboratorium, Mahasiswa Tadris Biologi Belajar Hingga ke Solo
Dalam rangka memperkaya wawasan dan pengalamannya, Mahasiswa Prodi Tadris Biologi Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan mengikuti Workshop Asistensi Laboratorium Biologi di Universitas Negeri Surakarta (UNS). Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari, 3-4 Oktober lalu. Materi yang mereka peroleh dalam kegiatan itu antara lain isolasi DNA, kultur jaringan, dan pengelolaan laboratorium biologi.
“Kegiatan ini sangat baik untuk para mahasiswa kami guna memperkaya pengetahuan dan pengalaman tentang ilmu kebiologian serta memberikan bekal pengelolaan laboratorium biologi,” tutur Sri Fatmawati, M.Pd, Ketua Juruan MIPA.
IAIN Palangka Raya sedang membangun Laboratorium Kultur Jaringan yang direncanakan akan selesai di akhir tahun ini. Kegiatan ini memang dirasa penting untuk mempersiapkan sistem pengelolaan di laboratorium tersebut. Dengan fasilitas yang terbarukan itu, diharapkan IAIN Palangka Raya melalui Prodi Tadris Biologinya bisa mengembangkan bioteknologi modern.
“Wawasan yang diperoleh kampus lain yang berpengalaman bisa menjadi stimulus dan sumber inspirasi bagi para mahasiswa maupun dosennya untuk pengembangan ke depan,” tambah Bu Sri, panggilan akrab Kajur MIPA itu saat diwawancarai.
“Kami juga berharap dapat menjalin hubungan kerja sama yang baik dengan institusi lain. Misalnya dalam bentuk penandatanganan MoU di tingkat lembaga, untuk mengadakan penelitian kolaboratif, pertukaran mahasiswa, dan lain sebagainya.” (YM.)
Mantab….