Fakultas

FORDETAK 2022 Gelar Seminar Nasional “Inovasi Pendidikan di Era Society 5.0”

Selasa (15/03/2022) Salah satu agenda Forum Dekan Tarbiyah dan Keguruan (FORDETAK) tahun 2022 adalah menggelar seminar nasional. Bertempat di Hotel Bahalap, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, acara seminar dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Tawakkal Sobari, pembacaan doa oleh Ajahari,M.Ag., dan sambutan Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, IAIN Palangka Raya, Dr. Hj. Rodhatul Jennah, M.Pd. Dalam sambutannya, Dekan FTIK menyampaikan pelaksanaan Fordetak 2022 dan publikasi tulisan yang masuk dalam seminar Nasional akan dimasukkan ke dalam Jurnal dan prosiding.

Seminar nasional dimulai pukul 08.00 WIB dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan dan Ketua Prodi PPG Fakultas Tarbiyah dan Keguruan PTKIN seluruh Indonesia. Seminar Nasional juga dilakukan secara online melalui zoom meeting dengan peserta yang berasal dari seluruh Indonesia. Seminar bertemakan “Inovasi Pendidikan di Era Society 5.0” menghadirkan Wakil Menteri Agama Kemenag RI, Dr. H. Zainut Tauhid Sa’adi, M.Si sebagai Keynote Speaker. Wamenag RI dalam sambutannya menekankan pentingnya memiliki 6 literasi dasar yang harus dimiliki. Keenam literasi itu meliputi literasi baca tulis, literasi numerasi, literasi sains, literasi digital, literasi finansial, dan literasi budaya dan kewargaan.

Seminar Nasional Fordetak 2022 dimoderatori oleh Dr. H. Mazrur, M. Pd menghadirkan beberapa pemateri utama , yaitu Prof. Dr. Hj. Hamdanah, M.Ag (Wakil Rektor I IAIN Palangka Raya), Dr. Sururin, M.Ag (Dekan FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta), Prof. Dr. Hj. Aan Hasanah, M.Ed (Dekan FTK UIN Sunan Gunung Djati Bandung), dan Prof. Dr. Hj. Sri Sumarni, M. Pd (Dekan FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta).

Salah satu pemateri utama, Prof. Dr. Hj. Hamdanah, M.Ag dalam pemaparannya menyebutkan bahwa skill individu yang dibutuhkan di Era Society 5.0 meliputi karakter (kemampuan adaptif terhadap VUCA), literasi (kemampuan dan keterampilan dasar baca tulis, media, teknologi), dan kompetensi (kemampuan individu dalam memecahkan masalah komplek). Beliau juga menyampaikan pentingnya bagi generasi millennial mempunyai penguatan karakter kebangsaan dan akhlak yang baik sedari dini, sejak di lingkungan keluarga. Hal ini diharapkan dapat mencegah dampak kemajuan teknologi yang berefek negatif bagi generasi muda(Sla/SriN).

One thought on “FORDETAK 2022 Gelar Seminar Nasional “Inovasi Pendidikan di Era Society 5.0”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *